“Pengarang : Sa’id bin Ali bin Wahfi Al-Qahtani
Penerbit : At-Tibyan
Resensi :
Ketika kita dihadapkan kepada suatu permasalahan yang kita merasa sudah tak mampu lagi mengatasinya, kepada siapakah kita akan mengadu. Maka sebaik-baik tempat mengadu adalah Rabb kita Allah ta’ala, yang tidak akan mengecewakan permintaan hamba-hambaNya. Menengadahkan tangan seraya berdoa kepadaNya.
Doa menenangkan hati yang gelisah, doa mengajak kita pasrah setelah berusaha maksimal. Doa mendekatkan diri kita kepada Allah Sang Maha Segalanya, serta mengingatkan diri akan tidak berdayanya kita tanpa rahmat dan kasih sayang-Nya.
Dalam buku ini, terdapat doa yang terkait berbagai aktivitas sehari-hari yang berdasarkan hadits Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Selain itu disertakan juga keutamaan yang dapat diperoleh dan arti masing-masing doa yang disampaikan dengan jelas, diharapkan buku berkemasan ringkas ini mempermudah pembaca melakukan dzikir sebagai elemen penting ibadah seorang muslim.
Semoga dengan panduan buku ini kita akan lebih bersemangat dalam mengamalkan tuntunan Islam.”
Review
Belum ada ulasan.